Kamis, 08 November 2012

Taman Wisata Karangkates

Sebagai salah satu bendungan yang berfungsi sebagai pembangkit listrik tenaga air. Bendungan Karangkates memiliki peran penting untuk pasokan energi listrik di Jawa Timur. Dibangun pada tahun 1975 - 1977 PLTA Karangkates mampu memproduksi listrik 400 kwh pertahun. Terletak di jalan utama Malang - Blitar, Taman Wisata ini sangat mudah dijangkau baik dengan kendaraan umum maupun pribadi.
Disamping itu, berkat pemandangannya yang menarik. Maka dibangun pula Taman Wisata Karangkates dan juga Lahor di bendungan ini. Dengan areal yang luas sekitar 6 hektar. Taman wisata ini memiliki fasilitas yang lengkap untuk olahraga air. Seperti banana boat, Perahu dayung, ski air, kolam renang hingga tempat pemancingan. Fasilitas pendukungnya pun tergolong lengkap. Mulai dari wisma, kamar mandi, tempat bermain anak-anak, outbond juga musholla.
Taman wisata ini juga seringkali digunakan sebagai tempat diklat, pelatihan, juga tempat study tour untuk masalah perairan dan pembangkit listrik. Terdapat pula Hall untuk acara-acara seperti pernikahan maupun rapat penting yang melibatkan orang banyak. Di sini juga terdapat restoran yang siap mmelayani pesanan dalam jumlah banyak. terdapat pula pasar ikan yang menyediakan ikan air tawar yang berhabitat di sungai brantas.
Tiket masuknya pun cukup terjangkau, dengan biaya sekitar Rp. 10.000 per orang. Anda bisa menikmati pemandangan bendungan yang asri dan sejuk, juga kebun binatang mini dan tempat ini juga sangat cocok digunakan untuk olahraga bersepeda. Tempat yang menarik bagi anda yang ingin menyegarkan otak anda dengan bermain olahraga air tanpa harus pergi ke pantai yang biasanya sangat jauh dari perkotaan.

Text & foto : Dedik Suharmanto

1 komentar:

  1. tulisan ini akan lebih menarik jika mengambil angle yang lain. Jelasnya sisi lain dari bendungan yang belum banyak diketahui orang. Misalnya kisah penduduk yang tanahnya dulu tergusur bendungan.

    BalasHapus